05 March 2011

Mari Mengenal Steyr AUG, Senjata Buatan Austria yang Mendunia

Steyr AUG Senjata Buatan Austria Yang Di Pake Banyak Negara (Pic+Vid)

Ya kali ini saya akan membahas Steyr AUG tapi sebelum membahas senjata ini kalian harus mengetahui Bullpup.

Apa itu Bullpup?
Bullpup adalah konfigurasi senjata api, dimana mekanisme dan magazennya terletak di belakang pelatuk. Konfigurasi seperti ini meningkatkan perbandingan panjang laras terhadap panjang total senapan, yang memungkinkan membuat senapan yang larasnya sama dengan laras senapan biasa, tapi total panjang senapan lebih pendek. Keuntungannya selain lebih pendek, juga relatif lebih ringan.

Konsep konfigurasi seperti ini sudah muncul sejak sebelum Perang Dunia I, tapi baru dipakai secara luas pada tahun 1970-an.

Konsep ini pertama kali dipakai pada senapan bolt-action seperti Thorneycroft carbine pada tahun 1901, dan juga dipakai pada senjata api semi-otomatis tak lebih dari tahun 1936, ketika sebuah pistol bullpup dipatenkan oleh Henri Delacre dari Perancis. Sebuah senapan serbu eksperimental juga dikembangkan di Uni Soviet oleh Korovin pada tahun 1945. Dan Inggris sudah merencanakan memakai senapan bullpup sebagai senapan utama sejak 1944. Inggris mengembangkan dua desain, EM-1 dan EM-2, dan EM-2 akhirnya diadopsi sebagai senapan utama (secara terbatas) pada tahun 1951, tapi sayangnya terpaksa diganti dengan diadopsinya peluru 7.62 mm NATO.

Bullpup mulai menjadi senjata militer utama pada tahun 1970-an, dengan diperkenalkannya Steyr AUG di Austria (nah senjata ini yang akan kita bahas) dan FAMAS di Perancis. Pada tahun 1985, Inggris juga mengikuti, dengan senapan SA80. Sekarang, bullpup sudah lazim ditemukan sebagai peralatan militer modern. Israel, Singapura, dan Tiongkok sudah merancang dan memproduksi senapan bullpup masing-masing. Senapan-senapan baru mayoritas adalah senapan bullpup, mengalahkan senapan baru konvensional (yang dimaksud di sini seperti AK-47,M16,DLL).

Nah dari data yang di atas itu kita mengetahui Tipe Senapan Steyr AUG. Yap itu adalah pengembangan dari tipe Bullpup.

Lalu, apa itu Steyr AUG?
Steyr AUG adalah rangkaian senapan yang pertama kali diperkenalkan pada tahun 1977 oleh perusahaan senjata Austria Steyr Mannlicher. AUG adalah singkatan dari Armee Universal Gewehr, yang berarti "Senapan Tentara Universal". Nama Steyr AUG sendiri lebih sering digunakan untuk menyebut versi yang spesifik, yaitu varian senapan serbu bullpup kaliber 5.56 mm NATO, dengan warna hijau dan teleskop yang terintegrasi. Senapan ini sebenarnya telah memiliki banyak varian, mulai dari senapan submesin, senapan penembak jitu, sampai senapan mesin ringan. Senapan ini telah diadopsi menjadi senapan utama angkatan bersenjata Austria, Australia, Selandia Baru, Luxembourg, Irlandia, dan juga sempat dipakai oleh Malaysia. Satuan Polisi Khusus Indonesia yaitu Gegana Brimob Polri juga nmenggunakan Steyr AUG.


Dari data yang di atas kita bisa mengetahui tentang senjata ini

Siapakah yang memproduksi Steyr AUG?
Steyr Mannlicher adalah perusahaan senjata Austria yang bermarkas di kota Steyr. Awalnya perusahaan ini adalah bagian dari konglomerat manufaktur Steyr-Daimler-Puch, tapi mulai berdiri sendiri pada tahun 1990 ketika konglomerat tersebut pecah.

Steyr sempat mendapat kontroversi di media ketika pada tahun 2004 perusahaan ini menjual 800 senapan runduk HS .50 ke Iran. Amerika Serikat dan Inggris mengkhawatirkan kalau senapan-senapan ini akan sampai di tangan pemberontak di Irak, yang dapat memakainya melawan koalisi dan tentara baru Irak. Walau begitu, pemerintah Austria tetap menyetujui penjualan ini.


Model senjatanya bagaimana?
AUG adalah salah satu senapan pertama yang menggunalan desain bullpup, yang membuatnya 25% lebih pendek dari senapan lain yang panjang larasnya sama, tanpa mengorbankan performa dan akurasi. Sebagian besar varian AUG dilengkapi dengan bidikan teleskopik 1.5x yang terintegrasi. AUG dianggap memiliki desain ergonomis yang modern. Fitur lain misalnya kemampuan dipakai oleh penembak tangan kanan maupun kidal, dan penggunaan bahan-bahan plastik transparan.

Laras Steyr AUG bisa ditukar-tukar dengan mudah, misalnya ke laras karabin atau ke laras lebih panjang. Bahkan AUG memiliki perangkat modifikasi yang bisa merubahnya menjadi senapan submesin. Varian lain, seperti varian senapan mesin ringan yang memiliki laras lebih berat, tak bisa dimodifikasi dan sudah diatur dari pabrik.

Varian/Tipe Steyr AUG apa saja?
- Steyr AUG A1: Versi standar yang diperkenalkan pada tahun 1977. Awalnya hanya berwarna hijau dengan laras 20 inci.
- Steyr AUG A2: Serupa dengan A2, tetapi alat bidiknya bisa dicopot dan diganti dengan picatinny rail.
- Steyr AUG A3: Sudah banyak dimodifikasi. Memiliki picatinny rail yang terintegrasi pada bagian atas dan samping. Menggunakan peluru 6.8 mm Remington SPC.
- Steyr AUG P: AUG A1 dengan laras lebih pendek.
- Steyr AUG P Special receiver: AUG P dengan picatinny rail.
- Steyr AUG 9 mm (AUG SMG/AUG Para): AUG yang dimodifikasi untuk menggunakan peluru 9 x 19 mm.
- Steyr AUG M203: AUG dimodifikasi untuk menggunakan pelontar granat M203.
- Steyr AUG LSW (Light Support Weapon): AUG sebagai senjata pendukung ringan.
- Steyr AUG HBAR (Heavy-Barreled Automatic Rifle): AUG dengan laras lebih panjang dan berat, bolt tertutup, sebagai senapan mesin ringan.
- Steyr AUG LMG (Light Machine Gun): Berdasarkan AUG HBAR, tapi dengan bolt terbuka, dan alat bidik 4X bukan 1,5x seperti AUG biasa.
- Stey AUG LMG T: Sama dengan LMG, tapi dengan picatinny rail.
- Steyr AUG HBAR T: Senapan penembak jitu berdasarkan HBAR.
- Steyr AUG Z AUG A2: versi semi-otomatis untuk pasar sipil.
- Steyr USR AUG A2: Versi yang disesuaikan untuk pasar sipil Amerika Serikat.
- F88 Austeyr AUG: Versi yang dimodifikasi untuk Australia.

Berikut adalah gambar-gambarnya (hanya ditampilkan 3 tipe saja tapi sudah mewakili tampilan semua Variannya)
Varian Steyr AUG A1
Varian Steyr AUG A2
Varian Steyr AUG A3

Dan berikut ini video tentang Steyr AUG:


Referensi: _http://archive.kaskus.us/thread/5213515/0/steyr-aug-senjata-buatan-austria-yang-di-pake-banyak-negara-picvid

Related Post



2 comments:

Steyr senjata buatan Austria

komentar juga ya di blog saya www.belajarbahasaasing.com

Post a Comment

Silahkan berkomentar di sini.

Bebas dan unik, tapi sopan :)