Foto Lucu Pemimpin Dunia yang Tertangkap Kamera

Biasanya pemimpin dunia terkesan selalu serius dan penuh wibawa. Namun berkat kecerdikan dan ketepatan dalam memotret, jadilah foto-foto pemimpin dunia yang lucu!

Daftar Isi Uniknya

Ingin tahu isi dari blog ini secara cepat? Berikut adalah "Daftar Isi" dari blog ini yang dibagi berdasarkan labelnya.

Cara Cepat Mencari Sesuatu yang Unik di Internet

Di dunia ini banyak sekali hal-hal yang unik dan menarik, entah itu berupa foto, video, maupun fakta yang sering membuat kita terheran-heran karenanya. Hal unik tersebut bisa saja memiliki pelajaran yang bisa kita ambil, atau sekedar dinikmati

Tips Mendapat Uang 50 ribu dengan Mudah

Berbagai cara dilakukan untuk mendapatkan rezeki dalam bentuk uang, termasuk uang 50 ribu ini. Di sini saya akan memberikan tips mudah bagaimana mendapatkan uang 50 ribu.

Tukar link dengan blog ini. Hanya untuk 25 blog saja!

Hello teman-teman! Ingin bertukar link dengan blog ini? Silahkan! Gratis!

27 May 2011

Game-game Ratusan Miliar Rupiah (Termahal di Dunia!)

Pengembang game luar negeri memang tak tanggung-tanggung dalam membuat suatu produk.

Dana miliaran bahkan ratusan miliar rupiah tak segan dikeluarkan demi membuat sebuah game yang luar biasa dan sesuai keinginan mereka.

Inilah 10 game bernilai miliaran rupiah yang pernah dibuat:

10. Killzone 2 : Dengan Anggaran Pembuatan $45 juta (Rp.407.250.000.000)
Salah satu game yang paling dijagokan oleh PS3, dan merupakan game yang telah dikembangkan selama lebih dari 4 tahun. Killzone 2, yang pada awalnya memiliki anggaran sebesar $ 20 juta, yang kemudian membengkak menjadi $ 30 juta. Selanjutnya, pada tahap pengembangan game ini, anggaran kembali membengkak hingga mencapai $ 40 juta, sampai pada akhirnya total anggaran yang dibutuhkan untuk pembuatan game ini adalah sebesar $ 45 juta.

9. Final Fantasy XII: Dengan Anggaran Pembuatan $48 juta (Rp.434.400.000.000)
Game Final Fantasy telah dikenal banyak orang di seluruh penjuru dunia dengan kualitasnya yang luar biasa. Pada seri game Final Fantasy XII kali ini membutuhkan anggaran pembuatan hingga mencapai $ 48 juta, dan jumlah tersebut belum termasuk biaya pemasaran. Kelanjutan dari game ini, yaitu Final Fantasy XIII dikabarkan membutuhkan anggaran pembuatan paling tidak 50% lebih tinggi dari dari game versi yang terakhirnya.

8. LA Noire: Dengan Anggaran Pembuatan $50 juta (Rp.452.500.000.000)
La Noire, baru-baru ini disebutkan sebagai “salah satu game yang paling mahal dalam segi pembuatannya”, ucap Tom Crago, presiden dari Game Developers ‘Association of Australia. Sementara itu, hal tersebut mungkin terlalu dibesar-besarkan untuk mengangkat game Australia yang sedang berkembang (LA Noire dikembangkan di Australia), dan bukan rahasia lagi bahwa Rockstar LA Noire memang termasuk game dengan anggaran yang sangat besar, yaitu hingga US $ 50 juta, yang kesemuanya itu ditujukan guna menciptakan sinematik yang benar-benar nyata dalam sebuat video game, di mana sebagian besar background dari game tersebut adalah kota Los Angeles di tahun 1940-an.

7. APB : Dengan Anggaran Pembuatan $50 juta (Rp.452.000.000.000)
APB telah berada dikembangkan selama 5 tahun, Game yang di buat oleh Realtime Worlds sering disebut sebagai game paling mahal yang pernah dibuat. Pendiri Realtime Worlds, Dave Jones pendiri harus menaikkan modal hingga mencapai $ 50 juta untuk merealisasikan game produksi perusahaannya tersebut.

6. Halo 3 : Dengan Anggaran Pembuatan $55 juta (Rp.497.750.000.000)
Game Halo, merupakan game yang telah cukup berhasil bagi Bungie dan Microsoft sehingga mereka menyediakan anggaran yang tidak terbatas. Pada Game Halo 3 ini, anggaran yang dibutuhkan hingga mencapai $ 55 juta, sedangkan untuk promosinya Microsoft telah menghabiskan anggaran hingga lebih dari $ 200 juta,,dalam kisaran rupiah mencapai Rp. 1.810.000.000.000

5. Metal Gear Solid 4 : Dengan Anggaran Pembuatan $60 juta (Rp.543.000.000.000)
Game yang disebut-sebut sebagai game terbesar, tercantik dan paling kompleks, Metal Gear Solid merupakan salah satu game dengan nilai-nilai produksi yang mengagumkan dan memilliki visual terbaik saat itu. Pada versi Metal Gear Solid 4, dibutuhkan 4 tahun penuh untuk proses pembuatannya, dan membutuhkan anggaran hingga $ 60 juta, yang terdiri dari saham dari Kojima Prooducitons Kojima dan Sony.inc.

4. Too Human : Dengan Anggaran Pembuatan $60 juta
Terkadang, anggaran pembuatan sebuah game nyaris sama dengan anggaran pembuatan sebuah film. Semakin banyak kendala dalam proses pembuatannya, maka akan semakin membengkak pula anggaran pembuatan sebuah game. Seperti halnya dengan game Too Human disini, karena alasan rumitnya proses pembuatannya, menjadikan game ini termasuk jajaran game termahal dalam hal anggran pembuatan, yaitu sekitar $ 60 juta.

3. Shenmue : Dengan Anggaran Pembuatan $70 juta (Rp.633.500.000.000)
Sebuah game yang memegang rekor sebagai game yang paling mahal selama hampir 10 tahun. Saat awal pengembangan Game ini memang tidak terlalu terdengar anggaran yang luar biasa mahal tersebut, namun lama kelamaan akhirnya terkuak juga, bahwa game ini memakan anggaran hingga $70 juta. Game Shenmue ini menawarkan explorable yang luas, sistem cuaca yang lengkap, dan begitu banyak detail halus dan juga fitur yang sangat lengkapnya.

2. Gran Turismo 5 : Dengan Anggaran Pembuatan $80 juta (Rp.724.000.000.000)
Game yang di set untuk menjadi game terbesar dalam sejarah game balap, Gran Turismo, yang proses pengembangan dan pembuatannya membutuhkan waktu selama 5 tahun, memiliki fitur lebih dari 1.000 mobil, masing-masing mobil tersebut dibuat dengan susah payah diciptakan untuk disajikan secara nyata (dan sempurna). Anggaran yang resmi pada pertengahan 2008 membengkak hingga mencapai $ 80 juta, sehingga menjadikannya game paling mahal dalam sejarah.

1. Grand Theft Auto 4 : Dengan Anggaran Pembuatan $100 juta (Rp.905.000.000.000)

Ini dia, Game dengan anggaran termahal di dunia, Grand Theft Auto 4, dibuat selama lebih dari 3 setengah tahun, dan melibatkan lebih dari 1000 pekerja pada proses pengembangan dan pembuatannya. Lingkup yang ditawarkan dalam game ini adalah suasana kota New York, yang lengkap dengan segala atribut-atributnya. Termasuk hak atas ratusan trek musik yang dapat didengar dalam permainan tersebut. Harga untuk merekam master untuk setiap lagu sekitar $ 10.000. Ada banyak konten dalam game ini, sehingga menjadikannya sebagai satu-satunya game dengan anggaran termahal yang pernah dibuat di dunia saat ini, yaitu sebesar $ 100 juta dengan mata uang indonesia sampai 905 M.

25 May 2011

Wow! Proses Un-Boxing Mobil Seharga 1,5 juta Dolar

Lamborghini Reventon! Mobil mewah seharga 1,5 juta dolar atau 12 miliar ini merupakan mobil sangat mewah dan hanya sedikit saja diproduksi dan dijual.

Ingin tahu proses unBoxing atau membuka box setelah dibawa oleh kapal/kontainer? Check this out!

Paket baru datang

Proses buka box

Penasaran isinya?

Baru terbuka belakang

Udah mulai terbuka boxnya

Masih dibungkus mobilnya

Buka bungkusnya

Wowww keren

Wowww keren

Wowww keren

Wowww keren

Coba dulu sebelum dipajang

Dipajang deh

23 May 2011

(Vid) Indomie juga Disukai Rapper Luar Negeri!

http://cdn-u.kaskus.us/45/tbobmnsm.jpg

Unik sekali cara yang dipakai oleh J20, seorang rapper luar negeri asal Nigeria. Dia mempublish video klipnya yang menggunakan Indomie sebagai model klipnya.

J20 dengan ciamik melantunkan lagu Indomie. Keseluruhan video klip memperlihatkan aktivitas memasak mie instant tersebut di sebuah dapur.

Di beberapa bagian, tampak pula scene yang menampilkan berbungkus-bungkus Indomie ditaruh di bagasi belakang sebuah mobil. Ada pula bagian dimana J20 nge-rap di di sofa yang dipenuhi bungkusan Indomie beraneka rasa.

Berikut adalah video klipnya:

21 May 2011

Awas Hati-hati pada Aplikasi Facebook!


Banyaknya aplikasi yang dikembangkan oleh pihak ketiga pada Facebook ternyata dimanfaatkan sebagian orang untuk mendapatkan informasi personal para penggunanya. Pernyataan ini disampaikan firma keamanan komputer dan internet Symantec.

Dalam laporan hasil penelitiannya, Symantec menyebutkan bahwa pihak ketiga dapat mengakses informasi personal seperti profil, foto, percakapan di chat dan bahkan punya kemampuan untuk memposting pesan.

Lebih lanjut, seperti di lansir Reuters pada Kamis 12 Mei lalu, Symantec memperkirakan ada sekitar hampir 100 ribu aplikasi di Facebook yang memungkinkan terjadinya kebocoran informasi. Disebutkan Symantec, selama bertahun-tahun, ratusan aplikasi mungkin saja telah secara tak sengaja membocorkan jutaan akses token ke pengembang aplikasi.

Namun menurut Symantec, para developer yang memasang aplikasinya di Facebook ini mungkin juga tidak menyadari bahwa mereka bisa mengakses informasi itu.

Sebenarnya, ini bukan pertama kalinya Facebook dihadapkan pada isu seputar potensi kebocoran informasi. Tahun lalu, seorang konsultan keamanan internet bernama Ron Bowles mengungkapkan, setidaknya ada 100 juta pengguna Facebook yang detail informasi pribadinya bocor ke publik.

Berbagai cara pun telah dilakukan Facebook untuk menanggulanginya. Mulai dari mengupdate sistem pengaturan privasi hingga mengenkripsi ID pengguna.

Maka, berhati-hatilah saat memakai aplikasi Facebook, terlebih bila ada yang meminta data-data pribadi anda!
Referensi: detikInet

19 May 2011

Awas, Hati-hati Saat Memakai Ipod/MP3 Player!


Mungkin sebagian di antara kita sering mendengarkan musik melalui Ipod/mp3 player di berbagai kesempatan. Hal itu wajar karena musik memang tak bisa dipisahkan dari kehidupan kita. Namun sebaiknya hal tersebut dibatasi, terutama di saat tertentu seperti waktu berkendara atau berjalan di jalan umum.

Berikut adalah petikan berita mengenai seorang remaja yang tewas karena tak ditabrak mobil saat asyik mendengarkan musik:
Fino Yurio Kristo : detikInet

detikcom - Jakarta, Tragis, seorang remaja di Inggris tewas karena ditabrak mobil di jalan. Ia tidak mendengar kedatangan mobil tersebut karena sedang keasyikan mendengar musik di gadget iPod Apple.
Declan Hubert, remaja yang baru berumur 14 tahun ini, sedang mengantar koran yang menjadi pekerjaan sampingannya. Naas, dia harus meregang nyawa. Ibu Hubert pun mewanti-wanti agar jangan sampai kejadian ini terulang lagi.

"Berada di luar rumah dan mendengarkan musik adalah kegilaan. Sangat berbahaya bagi anak muda berjalan di jalan umum dan tidak mendengar apa yang terjadi di sekelilingnya," kata si ibu, Caroline Hubert.
Hubert menderita luka parah di kepala. Pihak rumah sakit sudah berupaya menyelamatkannya, namun menyatakan ia tak akan pernah pulih. Pihak keluarga pun memutuskan menghentikan dukungan alat pernafasan pada Hubert.

"Hubert belum lama keasyikan dengan iPod. Dia mendengar banyak musik gitar karena ingin meningkatkan permainannya," tambah Caroline, dikutip detikINET dari Express, Kamis (12/5/2011).
Kematian Hubert pun menimbulkan rasa duka mendalam di antara teman-temannya. Sampai-sampai ada halaman khusus di Facebook dibuat untuk menyampaikan bela sungkawa.

17 May 2011

Seni Unik Baju dan Kaos Bekas yang Inspiratif














15 May 2011

(Vid) Pemain-pemain Manchester United Usil Di Pesawat


Ingin tahu bagaimana tingkah usilnya pemain-pemain Manchester United di atas pesawat? Cekidot:



Video di atas sebenarnya adalah iklan komersial dari Turkish Airline yang menjadi partner dari klub Manchester United. Tapi tetap saja melihat video di atas, kita mungkin jadi bertanya-tanya apakah memang di atas pesawat pemain-pemain MU bertingkah seperti itu? :D

13 May 2011

Lengkap! Tentang David Beckham dan Kehidupannya

Siapa yang tak kenal David Beckham, atlet sepakbola yang bisa dimasukkan sebagai salah satu legenda. Kepiawaiannya dalam mengolah si kulit bundar serta kemahirannya dalam mengambil tendangan bebas tidak diragukan lagi. Di tambah dengan kehidupan pribadinya yang gemerlap, lengkap sudah kepopuleran seorang David Beckham saat ini.

Robert Joseph Beckham lahir di Leytonstone, London, 2 Mei 1975. Karirnya saat ini adalah di klub LA Galaxy di Major League Soccer di Amerika Serikat sejak 1 Juli 2007. Sebelumnya ia pernah bermain di Manchester United dan Real Madrid dan memulai karier sepak bolanya di akademi sepak bola milik Manchester United. Beckham mahir dalam umpan silang dan tendangan bebas melengkung terbaik dunia. Istrinya adalah Victoria Beckham, mantan personil grup musik Spice Girls.

Awal Karier David Beckham
Di musim 94/95 Beckham sudah mulai memasuki skuad senior Manchester United. Mengenai hal ini banyak yg tidak setuju karena David Beckham masih dianggap terlalu muda. Namun sebagai pembuktiannya, di akhir musim Premiership dan FA Cup berhasil disabet bersama teman-temannya.

Pada bulan Agustus 1996 David Beckham mencetak gol spektakuler ke gawang Wimbledon yang pada saat itu dikawal Neil Sullivan. Ia mencetak gol dari tengah lapangan.

Debutnya untuk tim nasional Inggris dilakukan pada tanggal 1 September 1996 di pertandingan kualifikasi Piala Dunia menghadapi Moldova.

Pada Piala Dunia 1998, Beckham tidak bermain di dua pertadingan awal tetapi ia main ketika Inggris menghadapi Kolombia dan ia mencetak 1 gol. Di pertandingan melawan Argentina ia mendapat kartu merah setelah Beckham menendang Diego Simeone dengan sengaja.

Pertandingan itu dimenangi Argentina melalui adu penalti. Publik Inggris menanggap kegagalan Inggris memenangkan Piala Dunia disebabkan Beckham. Bahkan penggemar Manchester United juga menyalahkan Beckham. Saat itu menjadi saat yang kelam bagi dirinya.

Pada musim 1998/1999, Manchester United berhasil meraih tiga gelar: Premiership, FA Cup, dan Liga Champions. Di pertandingan final Liga Champions, Manchester United tertinggal 0-1 sampai menit ke-89, di saat pendukung Bayern Munich sudah berpesta, keajaiban terjadi. Beckham kembali beraksi dengan kempampuan yg dia miliki. Dia mengambil peran sangat penting dalam 2 gol yg di cetak MU d final.

Beckham ditetapkan sebagai kapten Inggris pada tanggal 15 November 2000 dan ikut bermain di pertandingan kualifikasi Piala Dunia. Termasuk ketika mengalahkan Jerman di Muenchen. Puncak kepahlawanannya terjadi ketika menghadapi Yunani pada 6 Oktober 2001, di akhir kualifikasi piala dunia, Inggris setidaknya perlu meraih 1 poin untuk membuat Inggris bermain di Piala Dunia, Inggris tertinggal 2-1 dari Yunani dan waktu tinggal sedikit lagi. Seorang pemain Inggris dilanggar pemain Yunani 8 yard dari kotak penalti Yunani, dan Beckham mengambil tendangan bebas itu. Tendangan pisang nya berhasil memperdaya kiper Yunani, Antonis Nikopolidis. Pada tahun ini Beckham menjadi BBC Sports Personality of the Year dan menjadi peringkat dua Pemain Terbaik Dunia.

Pada 10 April 2002 ia didera cedera metatarsal setelah ditekel pemain Deportivo La Coruna, Aldo Duscher. Beckham divonis tidak bisa bermain hingga akhir musim, hal ini membuat publik Inggris cemas, karena pada saat itu ia sedang berada di puncak penampilannya dan dikhawatirkan Beckham tidak dapat bermain di Piala Dunia.

Tapi kekhawatiran itu tak terbukti, di Piala Dunia 2002 dia bermain di seluruh pertandingan. Dia juga mencetak gol ke gawang Argentina melalui tendangan penalti. Karena gol Beckham, Argentina tersingkir dari Piala Dunia 2002.

Pada musim 2002 hubungan Beckham dengan pelatihnya Sir Alex Ferguson memburuk setelah Ferguson marah ketika Manchester United kalah dari Arsenal. Di kamar ganti Ferguson menendang sepatu bola dan mengenai pelipis mata Beckham. Akibat insiden ini, pelipis Beckham harus mendapat 13 jahitan.

Pada tanggal 12 Juni 2002 Beckham mendapat gelar OBE (Order of the British Empire) dari Ratu Inggris.

Karier David Beckham (Real Madrid, LA Galaxy, AC Milan)
Di awal musim 2003/2004 dia dijual ke Real Madrid dengan harga 35 Juta Euro. Di sana ia memakai kaus nomor 23. Di Real Madrid Beckham dengan cepat menjadi idola para penggemar Real Madrid.
Pada musim kedua dan ketiga, Beckham belum bisa memberi gelar ke Real Madrid, tapi ia masih menjadi pilihan utama.

Pada 11 Januari 2007, Beckham menyetujui kontrak yang ditawarkan klub AS LA Galaxy dan akan bergabung pada Agustus setelah kontraknya di Madrid berakhir. Karena kesabaran dan kemauannya yang selalu berusaha menampilkan yang terbaik, dia kembali dipasang sebagai starter setelah sempat "dibuang" oleh Capello. Bahkan pelatih Steve McClaren kembali memanggilnya untuk bergabung ke dalam skuad tim nasional. Berkat permainan yang cemerlang di akhir musim, Beckham berhasil membawa Real Madrid menjadi juara La Liga 2006/2007.

Pada Oktober 2008, AC Milan mengumumkan keinginannya untuk meminjam Beckham dari bulan Januari 2009. Meskipun banyak spekulasi yang menyatakan bahwa ini adalah sinyal dari keinginan ia untuk pergi dari MLS, tetapi Beckham menyatakan bahwa dia tidak akan meninggalkan MLS dan akan kembali ke Galaxy pada awal dimulainya kompetisi MLS 2009. Pada tanggal 30 Oktober 2008, keinginan Milan untuk meminjam Beckham terkabul dan Beckham bergabung dengan AC Milan pada 7 Maret 2009.

Piala Dunia 2006
Di babak penyisihan grup PD 2006, grup Inggris menang 1-0 atas Paraguay, kemudian menang 2-0 atas Trinidad dan Tobago dan Beckham ambil bagian penting dalam 2 gol tsb, serta bermain imbang dengan Swedia. Di babak 16 besar lagi-lagi dia menjadi pahlawan setelah ia mencetak gol tunggal di pertandingan melawan Ekuador melalui tendangan bebas. Sesaat sebelum pertandingan, Beckham sakit dan setelah mencetak gol dia mengalami dehidrasi dan muntah di pinggir lapangan. Inggris kalah dari Portugal melalui adu penalti 3-1 setelah bermain seri 0-0. Sehari setelah tersingkir Beckham menyatakan pensiun dari jabatan kapten timnas Inggris, tapi masih ingin bermain untuk timnas Inggris. Pergantian pelatih ke Steve McClaren rupanya membuat Beckham tidak dipanggil ke timnas hingga bulan Mei 2007.

PENGHARGAAN
Manchester United
* Premier League (6): 1995–96, 1996–97, 1998–99, 1999–2000, 2000–01, 2002–03
* FA Cup (2): 1995–96, 1998–99
* UEFA Champions League (1): 1998–99
* Intercontinental Cup (1): 1999
* FA Community Shield (4): 1993, 1994, 1996, 1997
* FA Youth Cup (1): 1992

Real Madrid
* La Liga (1): 2006–07
* Supercopa de EspaƱa (1): 2003

Los Angeles Galaxy
* MLS Western Conference (2): 2009, 2010
* MLS Supporters' Shield (1): 2010

TIMNAS
England
* Tournoi de France: 1997
* FA Summer Tournament: 2004
 
Individual
* Premier League Player of the Month (1): August 1996
* PFA Young Player of the Year (1): 1996–97
* Sir Matt Busby Player of the Year (1): 1996–97
* UEFA Club Footballer of the Year (1): 1998–99
* UEFA Club Midfielder of the Year (1): 1998–99
* Premier League 10 Seasons Awards (1992–93 to 2001–02):
o Domestic & Overall Team of the Decade
o Goal of the Decade (vs. Wimbledon, 17 August 1996)
# BBC Sports Personality of the Year (1): 2001
# FIFA 100
# ESPY Award – Best Male Soccer Player: 2004
# ESPY Award – Best MLS Player: 2008
# English Football Hall of Fame: 2008
# BBC Sports Personality of the Year Lifetime Achievement Award (1): 2010

Penghargaan lainnya
* Officer in the Order of the British Empire by Queen Elizabeth II: 2003
* England Player of the Year: 2003
* United Nations Children's Fund (UNICEF) Goodwill Ambassador (2005–present)
* "Britain's Greatest Ambassador" – 100 Greatest Britons awards
* The Celebrity 100, number 15 – Forbes, 2007
* Number 1 on the list of the 40 most influential men under the age of 40 in the UK – Arena, 2007
* Time 100: 2008
* Gold Blue Peter Badge winner, 2001

Video-video David Beckham













Referensi: http://www.kaskus.us/showthread.php?t=7416413

11 May 2011

Menjadi Kaya itu Bahagia? Belum Tentu! Baca Ini


Seringkali orang berfikiran bahwa dengan harta maka bisa bahagia. Dengan melihat ke atas, kita cenderung beranggapan orang-orang kaya itu lebih bisa memuaskan apa yang diinginkannya dengan harta yang berlimpah. Namun ada baiknya kita membaca artikel yang mencerahkan berikut, yang diambil dari web andriewongso.com:

Mendapatkan banyak uang dan membuat seseorang lebih kaya, belum tentu membuat yang bersangkutan bahagia. Hasil penelitian dari University of Warwick dan Cardiff University, Inggris Raya yang dipublikasikan beberapa waktu lalu menemukan bahwa kebahagiaan seseorang ternyata tergantung pada tingkat sosialnya.

Hasil penelitian itu menunjukkan, jika seseorang pendapatannya meningkat itu belum tentu membuatnya bahagia jika tak mengubah posisi sosialnya. Untuk membuatnya bahagia, pendapatan itu harus menjadikannya lebih kaya dari rekan-rekannya atau para tetangganya.“Seseorang dengan pendapatannya 1 juta dolar AS (sekitar Rp 920 juta) setahun belum tentu bahagia jika ia tahu temannya berpendapatan 2 juta dolar AS (sekitar Rp1,8 miliar) setahun,” ujar Chris Boyce, peneliti dari University of Warwick, yang meneliti masalah itu.

Mungkin itulah, kenapa kebahagiaan tak hanya milik orang kaya semata. Orang miskin yang merasa “lebih beruntung” bisa merasa bahagia jika melihat nasibnya lebih baik dibanding orang lain yang lebih miskin. Sebaliknya, orang kaya yang hidup di kompleks perumahan yang semua penghuninya orang-orang kaya, merasa tertekan karena ia jadi “orang miskin” di antara orang-orang kaya. Tetapi ia bisa merasa bahagia jika mau mensyukuri apa yang sudah didapatkan dengan membandingkannya pada orang lain di luar kompleks yang hidupnya serba sederhana. Itulah pentingnya berpikiran positif.

Nah, hasil penelitian lain yang dipublikasikan kemarin (1 Juli 2010) juga menunjukkan hal yang mirip. Penelitian yang meliputi 136.000 orang dari 132 negara itu menunjukkan bahwa tidak berarti negara yang masyarakatnya lebih kaya, masyarakatnya lebih bahagia. Amerika Serikat yang penduduknya rata-rata paling kaya di dunia hanya menempati urutan ke-16 di antara 132 negara di dunia dalam soal kebahagiaan. Uang memang membuat mereka lebih kaya tetapi belum tentu membuatnya lebih bahagia.

Ada juga negara seperti Korea Selatan dan Rusia yang dari pendapatan masyarakatnya tinggi tapi mereka kurang menikmati hidup sehingga dalam urutan kebahagiaan itu mereka berada di bawah. Urutan pertama diduduki Denmark. Kuncinya karena masyarakat Denmark lebih berpikiran positif dan lebih bisa menikmati hidup sehingga mereka lebih berbahagia.

Intinya adalah berapa banyak pun uang yang kita punya tidak menjamin kita akan bahagia, justru dengan kita mensyukuri apa yang ada akan membuat kita jauh lebih bahagia.

Sumber: www.andriewongso.com

09 May 2011

(Ngakak) Nasib! Sehabis Juara Malah Apes... :D

Bagaimana ekspresi seorang atlet, jika dia mendapat juara? Bangga dan senang luar biasa pasti:

Tetapi tunggu dulu... Entah karena semangatnya atau kualitas pialanya kurang, perlahan-lahan sesuatu terjadi...

Upsss, yang menonton mulai heran dan merasa ada yang salah... Lho kok?

Ah, entah apa yang ada di kepala sang atlet melihat setengah pialanya hilang :D